Monday, November 19, 2018

Masjid Cheng Hoo Gua China

masjid cheng hoo gua china

Masjid Cheng Hoo Gua China. Mencari masjid di kawasan pantai malang selatan? Ya tak perlu bingung untuk bisa sholat di masjid dikawasan malang selatan yaitu dikawasan pantai malang. Ya, Masjid Cheng Hoo Gua China yang berada 1,3 kilometer dari pantai gua cina ini diresmikan 13 mei 2018 bisa menjadi tempat beribadah bila sedang berada di pantai malang.

Masjid Ceng Hoo Gua China
Masjid ini memiliki luas tanah kurang lebih 1.600 meter persegi ini menjadi masjid cheng hoo satu satunya yang dibangun dikawasan dekat pesisir pantai malang selatan tepatnya di Desa Sitiarjo, Sumbermanjing Wetan, Kab. Malang yaitu di JLS (Jalur Lingkar Selatan) yang Insya Allah akan selalu ramai pengunjung untuk beribadah disana karena kawasan pantai selatan malang juga yang dari tahun ke tahun mengalami peningkatan pengunjungnya baik wisatawan dari malang sendiri ataupun dari luar kota Malang.

Kawasan pantai di malang menjadi salah satu tujuan wisata di batu malang yang memang layak untuk dikunjungi. Masjid yang memiliki desain arsitektur china ini tak hanya 1 dibangun di malang, dibeberapa tempat seperti Masjid Cheng Hoo Pandaan dan surabaya juga sudah ada dan akan terus dibangun pada tempat tempat lainnya.

image source : http://javanesetrans.blogspot.com